Ancaman Banjir Rob Terus Menghantui, Kuwu Ambulu Perjuangkan Solusi Permanen

Iklan bawah post

CIREBON — Ancaman banjir rob yang terus menghantui kawasan pesisir Desa Ambulu, Kecamatan Losari, Kabupaten Cirebon, menjadi perhatian serius Kuwu Ambulu, Sunaji, bersama seluruh jajarannya. Sabtu, (3/1/2026).

Bagi mereka, rob bukan sekadar bencana musiman, melainkan ancaman rutin yang perlahan menggerus kehidupan sosial dan ekonomi warga, sehingga menuntut solusi permanen dari pemerintah.

“Belum pernah lihat live D7 Dede April Indosiar. Yang dipikirin bencana rob saja soalnya bencana ini tidak ada yang memikirkan,” tegas Sunaji dalam.

Ia menekankan bahwa persoalan rob kerap luput dari perhatian, padahal dampaknya dirasakan langsung oleh masyarakat setiap tahun.

Sunaji bahkan menyampaikan, apabila persoalan rob di Ambulu benar-benar tuntas, warga berencana menggelar syukuran sederhana dengan bakar bandeng bersama sebagai wujud rasa syukur.

Sejak awal 2025, Pemerintah Desa Ambulu telah melakukan berbagai upaya mitigasi. Salah satu langkah nyata adalah pembangunan tanggul sepanjang 1,4 kilometer yang rampung pada Oktober 2025.

Iklan dalam post

Pos terkait

Iklan bawah post