“Perbaikannya kemungkinan antara bulan Juli atau Agustus,” katanya.
Sementara itu, Kepala Dinas PUTR Kabupaten Cirebon, Iwan Rizki mengatakan, ada tiga ruas jalan yang anggarannya sudah disiapkan.
Tiga ruas jalan yang akan diperbaiki itu, yaitu ruas jalan Gebang Ilir – Waled, Kalipasung – Serang dan Sindanglaut -Pabuaran.
Sebelum terkena efisiensi, total kebutuhan anggaran untuk perbaikan tiga ruas jalan tersebut, mencapai Rp 27 miliar. Namun saat ini, baru tersedia sebesar Rp 15 miliar.
“Jumlah anggaran saat ini, memang tidak sesuai DAK. Saat DAK, alokasinya sekitar Rp 27 Miliar, kalau saat ini baru ada Rp 15 miliar,” kata Iwan.
Untuk anggaran yang akan digunakan memperbaiki ruas jalan tersebut yaitu, Rp 5 Milyar untuk perbaikan ruas Sindanglaut – Pabuaran, Rp 10 Milyar untuk Gebang Ilir Waled dan 2,3 Milyar untuk ruas Kalipasung – Serang.
Terkait adanya wacana anggaran Pokir anggota dewan yang akan dimasukkan kedalam anggaran perbaikan jalan, Iwan mengaku belum mendapatkan anggaran tersebut.