Matangkan Persiapan Pelantikan, SMSI Kabupaten Cirebon Tunjuk Jun sebagai Ketua Panitia

Iklan bawah post

Cirebon – Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kabupaten Cirebon bergerak cepat mematangkan persiapan pelantikan kepengurusan baru periode 2026–2029. Bertempat di Kopi Buri Umah, Sumber, jajaran pengurus menggelar rapat persiapan pelantikan pada Jumat (23/1/2026).

Rapat yang berlangsung dalam suasana hangat dan penuh semangat tersebut menghasilkan sejumlah keputusan penting, salah satunya penetapan struktur kepanitiaan pelaksana pelantikan.

Berdasarkan hasil mandat rapat, Moh Junaedi ditunjuk sebagai Ketua Pelaksana, dengan Afif sebagai Sekretaris dan Didin Sarifuddin sebagai Bendahara.

Rapat ini dihadiri langsung oleh Ketua SMSI Kabupaten Cirebon terpilih periode 2026–2029, Maman Abdurahman, bersama jajaran pengurus dan anggota.

Seluruh peserta rapat menunjukkan antusiasme tinggi dalam mengawal proses transisi kepemimpinan organisasi perusahaan pers tersebut.

Dalam keterangannya, Maman Abdurahman mengungkapkan bahwa jadwal pelantikan pengurus SMSI Kabupaten Cirebon telah ditetapkan.

“Hari dan tanggal pelantikan pengurus SMSI Kabupaten Cirebon jatuh pada Rabu, 4 Februari 2026 pukul 13.00 WIB. Untuk lokasi pelaksanaan akan kami sampaikan kembali setelah ditetapkan panitia,” ujar Maman.

Iklan dalam post

Pos terkait

Iklan bawah post