Partai NasDem Kabupaten Cirebon Mantapkan Regenerasi Kader Hadapi Pemilu 2029

Iklan bawah post

Melalui kegiatan ini, Partai NasDem berharap lahir kader-kader muda yang berintegritas, visioner, dan siap bersaing dalam kontestasi politik dengan membawa semangat perubahan serta komitmen melayani masyarakat.

“NasDem ingin tumbuh sebagai partai yang membawa perubahan. Kita tidak sekadar mengejar kekuasaan, tapi ingin menghadirkan politik yang mendidik dan membangun,” pungkas Asep.

Sementara itu, Wakil Bupati Cirebon, H. Agus Kurniawan Budiman, yang turut hadir dalam kegiatan tersebut, menyampaikan apresiasi atas inisiatif NasDem menggelar pendidikan politik.

Ia menilai, langkah tersebut merupakan bentuk kontribusi nyata partai dalam menjaga kualitas demokrasi di tingkat lokal.

“Langkah NasDem ini patut dicontoh. Pendidikan politik sangat penting untuk menciptakan politik yang sehat dan berintegritas. Saya berharap partai lain juga melakukan hal serupa demi menjaga stabilitas dan kondusivitas daerah,” ujar Agus.

Iklan dalam post

Pos terkait

Iklan bawah post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *