Pasca Munculnya Kasus Covid Di SMPN Di Kota Cirebon, Puluhan Siswa dan guru ikuti Sweb

Iklan bawah post
Suasana sweb untuk pelajar dan guru di SMPN 1 Kota Cirebon (foto : istimewa)

Teraswarga.id, Kota Cirebon : Pasca ditemukannya kasus Covid 19 di SMPN 1 Kota Cirebon, pihak sekolah bekerja sama dengan dinas Kesehatan Kota Cirebon dalam hal ini Puskesmas setempat langsung melakukan sweb terhadap puluhan siswa dan juga guru yang mengajar di kelas yang siswa nya terpapar Covid 19, Senin (31/1/2022)

Wakil Kepala Sekolah bidang Kehumasan SMPN 1 Kota Cirebon Daryo Susmanto, membenarkan jika pihaknya melakukan sweb terhadap siswa dan guru dalam rangka mengantisipasi tertularnya Covid 19 kepada anak didik Video

Bacaan Lainnya

Dikatakan Daryo, untuk kelas yang terdapat siswa terpapar sudah diberlakukan pembelajaran jarak jauh (PJJ) namun untuk kelas lainnya masih diberlakukan pembelajaran tatap muka.

“Kami terus menghimbau kepada orang tua siswa melalui wali kelas nya masing-masing agar siswa yang tengah sakit atau suhu badan nya tinggi untuk tidak sekolah dulu, kami juga sebelum melaksanakan jam pelajaran selalu mengingatkan untuk menjaga Prokes,” katanya.

Selain melakukan PJJ untuk kelas yang ada siswa terpapar nya, dikatakan Daryo, pihaknya pun mengubah jam pelajaran yang semula 1 jam pelajaran selama 40 menit, sekarang menjadi 35 menit.

“Untuk masuk juga bertahap untuk kelas 7 masuk mulai jam 7.00 Wib, kelas 8 masuk jam 7.30 Wib dan kelas 9 masuk jam 8.10 Wib, jadi ada selisih 1 jam pelajaran dan untuk kepulauan juga otomatis berubah,” tandasnya.

Untuk kelas yang terdapat siswa terpapar, Daryo mengatakan, sampai sejuah ini pihaknya masih melakukan PJJ. PJJ sendiri akan dilaksanakan sampai menunggu perkembangan lebih lanjut.

(arfan)

Iklan dalam post

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *