Peduli Pemudik, Kapolres Cirebon Kota Bagikan Ratusan Jas Hujan

Iklan bawah post
Cirebon : Kapolres Cirebon Kota, AKBP Eko Iskandar, membagikan ratusan jas hujan kepada pemudik motoris, yang melintasi jalur Pantura Kota Cirebon.
Eko mengatakan, pembagian jas hujan ini sebagai bentuk kepeduliannya kepada para pemudik, karena hujan deras kerap mengguyur jalur Pantura, terutama Cirebon.
“Karena sekarang, hujan sering sekali turun. Terutama di Pantura Cirebon,” ujar Eko, Jumat 4 April 2025.
Eko menuturkan, dirinya membagikan sebanyak 200 jas hujan, kepada para pemudik motoris, terutama yang membawa serta anak-anak dalam perjalanannya.
Ia juga meminta kepada para pemudik, untuk tetap waspada dalam perjalanan, terutama ketika turun hujan. Ia nenyarankan kepada para pemudik untuk beristirahat, di rest area yang ada.
“Pihak kepolisian juga, mendirikan sejumlah rest area. Silakan dimanfaatkan untuk istirahat,” kata Eko.
Fadli, salah satu pemudik asal Pekalongan Jawa Tengah, mengaku sangat terbantu dengan adanya bantuan jas hujan dari kapolres.
Walaupun selama perjalanan arus baliknya ini, belum menemukan hujan, namun jas hujan ini bisa dijadikan antisipasi, jika hujan turun dalam perjalanan.
“Kebetulan, saya juga nggak bawa jas hujan,” kata Fadli.
Hal serupa juga disampaikan Wahid. Pemudik asal Wonosobo ini, mendapatkan bantuan jas hujan, saat berada di perempatan Jalan Pemuda Kota Cirebon.
Ia mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Cirebon Kota, atas kepeduliannya kepada para pemudik, yang sedang melakukan perjalanan arus baliknya.
“Bagi pemudik yang naik motor seperti saya, jas hujan ini sangat bermanfaat,” ujar Wahid.
Iklan dalam post

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *