Refleksi Awal Tahun 2026: Desa Ciawijapura Mantapkan Diri sebagai Desa Berprestasi dan Berdaya Saing

Iklan bawah post

CIREBON – Awal tahun 2026 menjadi momentum refleksi sekaligus optimisme bagi Desa Ciawijapura, Kecamatan Susukanlebak, Kabupaten Cirebon. Jumat (16/1/2026).

Desa ini kian menegaskan eksistensinya sebagai salah satu desa berprestasi di Jawa Barat, setelah berhasil meraih penghargaan bergengsi tingkat provinsi dan mendapatkan berbagai apresiasi dari pemerintah daerah hingga Pemerintah Provinsi Jawa Barat.

Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Pemprov Jabar) secara resmi mengumumkan para pemenang Anugerah Gapura Sri Baduga (AGSB) Desa dan Kelurahan Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2026 pada akhir tahun 2025.

Penghargaan ini diberikan kepada desa dan kelurahan yang dinilai memiliki kinerja terbaik dalam tata kelola pemerintahan, pelayanan publik, serta inovasi pembangunan berbasis potensi lokal.

Dalam ajang tersebut, Desa Ciawijapura berhasil keluar sebagai salah satu desa peraih gelar juara.

Penetapan ini tertuang dalam Keputusan Gubernur Jawa Barat Nomor Kep.043/PMD.01.02-BINDES/2025 tentang Penetapan Desa dan Kelurahan Berkinerja Terbaik, setelah melalui tahapan seleksi ketat, mulai dari pemaparan lima besar hingga proses klarifikasi lapangan.

Iklan dalam post

Pos terkait

Iklan bawah post