Tingkatkan Pengawasan Pilkada, Bawaslu Launching Pojok Pengawasan

Iklan bawah post

CIREBON – Untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam melakukan pengawasan Pemilihan Kepala Daerah serentak 2024, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Cirebon resmi melaunching Pojok Pengawasan.

Launching Pojok Pengawasan Bawaslu Kabupaten Cirebon, diresmikan dengan pengguntingan pita oleh Kordiv Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Humas Bawaslu Kabupaten Cirebon, Maryam Hito dengan didampingi Pimpinan Bawaslu Kabupaten Cirebon dan jajaran sekretariat. Kamis (4/7/2024).

Menurut Maryam Hito, Launching Pojok Pengawasan juga merupakan bagian dari agenda Bawaslu Jawa Barat yang dilaksanakan secara daring dan serentak dan diikuti oleh seluruh Bawaslu Kabupaten/Kota serta Panitia Pengawas Kecamatan se-Provinsi Jawa Barat.

“Pojok pengawasan ini, merupakan langkah untuk meningkatkan partisipasi masyarakat untuk terlibat melakukan pencegahan dan pengawasan Pemilihan Kepala Daerah Serentak 2024. Dalam penyelenggaraan pemilihan, pasal 131 ayat (1) dan ayat (2) UU No. 10 tahun 2016 Jo. UU No. 1 tahun 2020, menjelaskan bahwa Untuk mendukung kelancaran penyelenggaraan Pemilihan dapat melibatkan partispasi masyarakat,” kata dia.

Iklan dalam post

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *