Kegiatan edukasi keselamatan ini, dilanjutkan dengan melakukan patroli di titik-titik rawan pelanggaran di jalan raya.
Fokus pengawasan mencakup pengendara tanpa helm, pelanggaran lawan arus, serta penertiban parkir liar yang kembali marak di bahu jalan, khususnya jalur Pantura.
Mangku Anom menegaskan bahwa meski parkir liar bukan penyebab terbanyak kecelakaan, tingkat fatalitasnya justru paling tinggi.
“Bagi pengemudi yang beristirahat, mohon perhatikan posisi parkir. Satu kelalaian bisa membahayakan diri sendiri maupun orang lain,” tegasnya.
Melalui edukasi dan pengawasan intensif dalam Operasi Zebra 2025, kepolisian berharap disiplin berlalu lintas masyarakat meningkat dan angka kecelakaan di Palimanan dapat ditekan.








