Komandan Kodim (Dandim) 0620 Kabupaten Cirebon, Arya Wira, menjelaskan bahwa TMMD tahun ini bertemakan “Darma Bakti TMMD Mewujudkan Percepatan Pembangunan di Wilayah”.
Program ini mencakup tiga sasaran fisik utama yaitu pembangunan Jembatan Cikabar, jalan penghubung dari Gunung Ketih ke Cibalong, dan proyek pipanisasi.
“Sasaran utama kami adalah program non-fisik, seperti memberikan penyuluhan yang diharapkan dapat membantu percepatan pembangunan. Program ini berlangsung dari 24 Juli hingga 22 Agustus 2024 dan diharapkan selesai tepat waktu,” tutup Arya.